Desain Rumah Kayu Impian Keluarga Anda

Kayu merupakan material bangunan yang sangat identik dengan kesan yang nyaman dan tenang. Jika un...
Desain Rumah Kayu Impian Keluarga Anda Desain Rumah Kayu Impian Keluarga Anda Kayu merupakan material bangunan yang sangat identik dengan kesan yang nyaman dan tenang. Jika unsur material kayu ini dipadukan dengan keindahan panorama yang asri dan juga dikolaborasikan dengan perkembangan teknologi dalam dunia arsitektur dan juga arsitektur, rumah kayu modern bisa jadi sebuah asset paling berharga bagi setiap keluarga yang memilikinya.
Desain Rumah Kayu Impian Keluarga Anda
Logo VOIRE Project
VOIRE Project Desain Interior 23 Maret 2020
Share
2020-03-23

Kayu merupakan material bangunan yang sangat identik dengan kesan yang nyaman dan tenang. Jika unsur material kayu ini dipadukan dengan keindahan panorama yang asri dan juga dikolaborasikan dengan perkembangan teknologi dalam dunia arsitektur dan juga arsitektur, rumah kayu modern bisa jadi sebuah asset paling berharga bagi setiap keluarga yang memilikinya.

Desain rumah kayu tergolong cukup populer dan banyak diminati banyak orang. Baik di luar dan di dalam negeri. Hal ini karena material kayu memiliki nilai yang mahal jika diolah dengan benar. Kayu saat ini juga menjadi salah satu bahan yang dipertimbangkan untuk menggatikan batu bata dan batako sebagai bahan utama dalam membangun rumah.

 

Bagi masyarakat umum, rumah kayu memiliki kesan yang klasik dengan warna eksotis dari kayu membuat rumah kayu mampu menampilkan kesan yang keren dan elegan. Rumah kayu selain memiliki sisi keunikan tersendiri juga memiliki manfaat yang tersembunyi lho mengapa selalu memikat para penggemarnya.

 

Manfaat tersendiri dari rumah kayu yaitu memiliki nilai seni dan artistik dari warna alami yang hanya dimiliki kayu yang terlihat khas. Nuansa khas tersendiri yang bisa dihasilkan dari material kayu yaitu nuansa alami yang terkesan sejuk.

Dengan kesejukan yang dihasilkan material kayu ini sobat tidak perlu repot-repot lho untuk memasang pendingin udara karena pada dasarnya material kayu ini memliki desain yang lebih tipis dari bata atau beton namun tetap kokoh, serta memiliki pori-pori sehingga dapat membuat sirkulasi udara rumah kayu lebih bagus daripada rumah biasa dan memberi kesan sejuk bagi penghuninya.

 

Kelebihan yang akan membuat sobat tergiur ingin memiliki rumah kayu adalah karena ringan dan hemat biaya. Fakta yang tak bisa dipungkiri, beberapa kayu yang memiliki kualitas bagus memang harganya cukup mahal. Eits, namun tetap bisa sobat temui ko kayu dengan kualitas bagus namun tetap murah.

 

Beberapa jenis kayu yang bisa sobat gunakan untuk membangun rumah antara lain, kayu jati yang sangat terkenal akan keindahan, kekuatan dan kestabilannua. Kayu ini menjadi pilihan utama yang dijadikan material bangunan. Kayu jati juga tahan terhadap jamur rayap dan serangga. Karena keistimewaan kualitasnya tersebut, kayu ini memiliki harga yang cukup tinggi. Sobat tidak perlu khawatir karena sobat bisa menggunakan kayu mahoni yang memiliki kualitas serupa namun dengan harga yang lebih bersahabat dan perawatannya pun mudah

 

Nah setelah memahami beberapa manfaat dari rumah kayu, Vira akan membahas berbagai desain rumah kayu yang akan menjadi impian keluarga sobat. Disimak yuk!

 

1. Rumah Kayu Minimalis

Untuk sobat yang memiliki kendala ruang atau lahan terbatas, minimalis adalah solusi yang paling baik yang bisa sobat pilih untuk membangun sebuah rumah kayu sederhana. Dengan desain minimalis yang simpel rumah kaya justru akan lebih menarik bahkan terlihat cantik dan menonjol.

Desain Rumah Kayu Impian Keluarga Anda

Sobat VOIRE bisa memadukan warna cat khas kayu dengan warna yang lebih terang pada bagian jendela dan juga pintu. Lengkapi juga dengan nuansa asri ala tropis yaitu dengan tumuhan yang berwarna hijau. Lewat tanaman-tanaman hijau dari pot yang diletakkan di teras rumah dengan rumput sintesis yang dipasang di halaman rumah sobat.

 

2. Memaksimalkan Jendela Lebar untuk Estetika

Rumah kayu yang memaksimalkan jendela lebar ini memiliki kesan modern. Sangat cocok untuk ditinggali untuk keluarga kecil sobat. Dengan cahaya mahatari yang akan masuk dengan maksimal pada siang hari, sobat dan sekaluarga akan memiliki kualitas hidup yang lebih baik. Pencahayaan alami tersebut membawa kesan natural pada hunian.

Desain Rumah Kayu Impian Keluarga Anda

Model jendela rumah kayu yang lebar ini memiliki nilai estetika keindahan pada eksterior dan interior menjadi titik utama di rumah dengan detail-detail kayu tradisional di setiap sudut bangunan apalagi dilengkapi dengan furniture di halaman rumah. Untuk denah rumah kayunya sendiri

 

3. Desain Rumah Kayu dengan Konsep Futuristik

Jika sobat merupakan seseorang yang menyukai hal-hal yang unik, mungkin rumah kayu dengan bentuk asimetris. Agar nuansa rumah terlihat lebih alami, Vira sarankan untuk menambah beberapa tanaman di sekitar rumah. Agar menjadi rumah kayu yang unik dan cantik.

Desain Rumah Kayu Impian Keluarga Anda

Kehangatan dan kenyamanan pada rumah kayu dengan konsep futuristic ini semakin dipertajam dengan lingkungan terbuka untuk interaksi dengan alam yang penuh relaksasi. Biasanya, orang-orang yang menghuni rumah kayu yang mempunyai gaya desain modern yang berkonsep futuristik itu mempunyai kesan rumah kayu mewah dan coock untuk seseorang dengan sifat yang perfeksionis, bersih dan juga seorang pedamba kemewahan.

 

4. Memadukan Material untuk Desain Rumah Kayu Modern

Sebuah rumah kayu dengan gaya desain modern yang tampak seperti di film-film.  Hunian rumah kayu bisa didominasi dengan panel baja hitam di bagian sisi dana tap. Dengan memadukan material antara baja hitam dengan cat rumah kayu berwarna cokelat memberikan kesan modern yang tidak tergantikan.

Desain Rumah Kayu Impian Keluarga Anda

Rangka kayu yang menghasilkan warna hangat namun eksklusif ini bisa diterapkan pada akses masuk di rumah seperti pintu atau jendela. Material lainnya yang bisa sobat padukan dengan rumah kayu yaitu beton atau bata. Rumah kayu dengan perpaduan bata atau beton akan menghasilkan gaya desain rumah kayu modern namun terkesan industrial.

Meskipun desain industrial cenderung kesan dingin, kusam dan juga gelap, hunian rumah kayu yang dipadukan dengan bata atau beton dapat tetap terlihat segar dan hangat dengan tambahan sentuhan beberapa tanaman di dalamnya. Selain memberikan tampilan yang estetis, keberadaan tanaman dalam rumah juga dipercaya dapat bermanfaat dari segi kesehatan. Seperti memberikan kesegaran, mengurangi debu, dan membuat ruangan terlihat lebih hidup dan hangat tentunya.

 

5. Rumah Kayu Tradisional

Nah, untuk desain rumah kayu tradisional ini pasti sangat dekat dengan ingatan sobat di kampung halaman. Ya desain rumah tradisional dengan dominasi bahan kayu ini sangat mudah di jumpai di beberapa daerah tertentu di Indonesia.

Desain Rumah Kayu Impian Keluarga Anda

Pada umumnya bentuk rumah kayu tradisional di Indonesia ini memiliki desain rumah panggung. Desain model rumah panggung biasanya memiliki 2 tangga depan dan 1 tangga belakang sebagai akses untuk masuk ke dalam rumah. Namun belakangan, desain rumah kayu minimalis dengan model pamggung semakin banyak dicari orang. Desain ini biasanya hanya memiliki 1 tangga di bagian depan rumah.

Rumah kayu tradisional ini sangat cocok bila diperuntukkan sebagai tempat peristirahatan di lokasi yang terpencil dan nyaman. Sangat pas untuk di huni ketika berlibur untuk menjauhi suasana riuh dan ramai daerah perkotaan. Meskipun banyak yang merasa bahwa rumah kayu tradisional ini terkesan kuno namun memiliki nilai estetika yang cukup tinggi lho sobat VOIRE!

 

Setelah sobat mengamati lima desain rumah kayu impian keluarga ini, terlihat jelas bahwa kehangatan hunian menjadi focus bagi rumah impian keluarga. Tak ada salahnya menghadirkan nuansa alam di rumah dengan memanfaatkan kayu sebagai material utama bangunan.

VOIRE Project selalu siap untuk mendesain rumah kayu impian keluarga untuk sobat lho!

Baca juga artikel lainnya :

Komentar

Mau cari artikel apa sob?